Sabtu, 17 November 2012

Game Anipang , Candu Para Seleb Korea

Apa yang sedang heboh di Korea Selatan, terutama di antara para selebnya? Jawabannya adalah Anipang. 

Dalam salah satu episode “2 Day 1 Night”, diperlihatkan di sela-sela syuting Cha Tae Hyun dan Sung Si Kyung asyik bermain dengan Anipang ini. Sung Si Kyung yang digambarkan sebagai penyanyi lulusan hukum yang pintar menunjukkan, ia mampu bermain hingga angka 200 lebih. 

Baru-baru ini, manajer Kim Jong Kook mengeluarkan foto kalau penyanyi berbadan kekar ini sedang asyik terpaku menghadap layar telepon cerdasnya bermain Anipang.

Permainan ini begitu membuat kecanduan sampai-sampai perseteruan sengit untuk mencapai rekor tinggi dua anggota KARA, Gyuri dan Nicole, pun terkuak oleh media. Lewat akun jejaring sosial masing-masing, Gyuri dan Nicole tidak kalah pamer menampilkan angka tertingginya. Nicole mengaku sempat kesal denga Gyuri karena ia terlihat tidak mau kalah. 

Hanya dalam hitungan 30 menit setelah Nicole bergaya memamerkan rekor bermainnya hingga 500 ribu, Gyuri kemudian memamerkan kalau ia bisa bermain dengan rekor hingga 700 ribu. 


Seleb lain juga tidak kalah hebohnya. BoA sempet mengetwit kekagumannya terhadap salah satu temannya yang berhasil mencapai angka 1 juta. Sedangkan Nicky Lee dari Aziatix terlihat lebih asyik bermainan Anipang saat akan check-in di bandara di Paris.

Dan puncak kehebohan Anipang atau yang lebih dikenal dengan Anipang-craze ini diperlihatkan dalam acara mingguan grup Shinhwa ketika para keenam anggota diadu dalam kompetisi Anipang dalam dua episode berturut-turut.

Adalah Kakao Talk yang pertama memberi “daya pemikat” jasanya dengan menambahkan aplikasi permainan gratis yang disebut Anipang. Permainan game ini sebenarnya menyerupai dengan permainan Bejeweled. Yang membedakan dan salah satu faktor candunya adalah karakter kartun yang lucu yang diburu. Dalam tujuh baris dan kolom, pemain harus mencari tiga binatang sama dalam satu kali sentuh. Ada enam jenis binatang yang terpencar dalam kolom dan baris tersebut. 


Seperti juga permainan SongPop, setelah bermain satu kali, kita akan mendapatkan beberapa koin yang bisa dikumpulkan untuk membeli hati. Selain itu, ada balok panjang yang menunjukan presentasi yang harus dicapai hingga 100 persen untuk mendapat 5 hati dan satu berlian. Yang terakhir ini juga, setelah dikumpulkan lima buah, dapat membeli lima hati yang artinya dapat lima kali kesempatan bermain.

Permainan ini juga cukup membuat kantong bangkrut jika pemain menggunakan paket data yang terbatas karena permainan ini — seperti kebanyakan permainan telepon cerdas lainnya — sangat bergantung pada sambungan internet. Yang paling benar memang tersambung dengan Wi-Fi.

Diluncurkan bulan Juli lalu, game ini telah menghipnotis sekitar 20 ribu warga Korea Selatan. Dengan catatan 20 ribu pengunduh ini berarti sama dengan 40 persen dari warga negara ginseng ini atau dua pertiga dari keseluruhan pengguna telepon cerdas di Korea Selatan.

Dan, sulit memang untuk tidak candu seperti hal Gyuri atau Nicole dari KARA karena permainan ini sangatlah sederhana. Justru karena kesederhanaanya itulah yang menjadi satu faktor yang membuat banyak orang kecanduan. Kini, Anipang bisa diunduh oleh siapapun, tidak hanya warga Korea. 

Bagian kalian pengguna handphone android , tidak ada salahnya untuk mencoba :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar